Desa Sukasenang awal mulanya bernama Desa Cigowak, yang sudah ada sejak tahun 1933, mengingat wilayah Desa Cigowak yang luas dan jumlah penduduk yang semakin bertambah pada waktu itu telah mencapai 5650, maka para sesepuh dan tokoh masyarakat serta alim Ulama serta para pemuda menginginkan supaya Desa Cigowak itu dimekarkan menjadi dua desa.
Profil Desa
Desa Sukasenang merupakan desa yang berada di kecamatan Banyuresmi,Kabupaten Garut,Jawa barat.
Demografi Desa
Jumlah Penduduk Tahun 2016 | : 8528 |
Jumlah KK | : 2551 |
Mata Pencaharian Utama | : Petani |
Tempat Wisata yang berada di Desa Sukasenang
1. Bendungan Copong
Bendungan Copong merupakan bagian dari Daerah Irigasi (DI) Leuwigoong yang tengah ditangani oleh Kementerian PUPR melalui Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cimanuk Cisanggarung – Ditjen Sumber Daya Air dengan luas 5.313 hektar yang berada di 11 Kecamatan di Kabupaten Garut. Bendungan Copong berada di jalan H. Hasan Arif, Desa Sukasenang, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Selain Gagahnya 4 Pilar Bendungan, dengan adanya Taman di sekitar Bendungan menjadikan Bendungan Copong ini menjadi salah satu Destinasi Wisata di Garut yang wajib di kunjungi, meskipun belum dibuka untuk Umum, Bendungan Copong sudah menjadi Magnet bagi Wisatawan Lokal dari nongkrongnya kaula muda hingga jadi tempat botram (Kumpul Makan) keluarga.